MERAUKE, REPORTASEPAPUA.COM – Seorang Warga Negara Asing asal Jerman Bernama Dr. Ulrich Josef Benedikt Dornbergu (63) ditemukan petugas hotel dalam keadaan meninggal dunia Pada hari Selasa tanggal 19 Februari 2019 pukul 08.00 Wit, di kamar nomor 236 Swissbell Hotel Merauke.
Kejadian Ini bermula ketika Pupu (Pendamping/Penerjemah) mencoba menghubungi korban melalui Telphone Resepsionis Hotel untuk segera Check Out dan menuju Bandar Udara Mopah Merauke untuk berangkat, namun tidak di tanggapai oleh Korban, Kemudian Pupu, Anselmus Amo dan Theodorys Van menghubungi pihak Hotel untuk meminta tolong agar membuka pintu kamar Nomor 236 yang di tempati korban namun tidak bisa dibuka dikarenakan terkunci dari dalam kamar.
“Pukul 08.25 wit, pihak Hotel mencoba melihat kondisi di dalam kamar melalui pintu jendela kamar 236 yang di tempati korban dan melihat korban berada di atas tempat tidur dalam keadaan tidak bernyawa (Meninggal Dunia). Karena melihat kejadian tersebut pihak Swissbell Hotel menghubungi Polres Merauke,” Ungkap Kabidhumas Polda Papua Kombes Pol AM Kamal dalam rilis Kepada Reportasepapua.com.
Kabid Humas Polda Papua Drs. Ahmad Musthofa Kamal, S.H., mengatakan bahwa otopsi belum bisa dilakukan karena menunggu keluarga korban yang belum datang.
“Korban bersama saksi-saksi berada di Merauke sejak tanggal 16 Febuari 2019 dalam rangka kunjungan keagamaan di Kab. Merauke sesuai perintah Keuskupan Jayapura,” tutupnya. (redaksi)