Senggolan Motor, Remaja Meninggal

ilustrasi kecelakan.
banner 120x600

JAYAPURA, REPORTASEPAPUA.COM- Seorang remaja berusia 14 tahun bernama Febby Elisabeth meninggal setelah sepeda motor yang ditumpanginya terlibat kecelakaan di Jalan Protokol Koya Barat depan penampungan besi tua, Kelurahan Koya Barat, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura, Senin (9/12) pagi.

Korban meninggal akibat luka benturan pada kepala bagian belakang hingga telinga mengeluarkan darah. Sementara rekannya Getreda Revalina Pihara yang merupakan pengendara hanya mengalami luka ringan.

Kapolresta Jayapura Kota AKBP Gustav R. Urbinas, SH,S.IK,M.Pd ketika dikonfirmasi melalui Kasat Lantas, AKP Junan Plitomo, S.Sos,MH membenarkan kejadian itu. Kasus ini masih dalam penanganan Mapolsek Muara Tami.

“Kasus ini masih dalam pengembangan, dugaan kecelakaan akibat kurangnya hati-hati pengendara motor,” terangnya Selasa (10/12).

Kecelakaan ini, Junan menerangkan, berawal saat sepeda motor yang dikendarai oleh Getreda Revalina Pihara berboncengan dengan korban bersenggolan dengan sepeda motor lain di depan penampungan besi tua.

Akibat tabrakan itu, korban terhempas hingga membentur bamper mobil yang melintas dari arah berlawanan. “Korban sempat dilarikan ke puskesmas setempat untuk mendapat perawatan medis, namun tidak tertolong,” katanya.

Dia menambahkan, pihak kepolisian setempat telah mengamankan barnag bukti untuk proses lebih lanjut. “Masih dikembangkan dengan memintai keterangan saksi-saksi,”imbuhnya. (Redaksi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *