WAROPEN,REPORTASEPAPUA.COM – Unit Patroli Sat Sabhara laksanakan Patroli Dialogis di Pelabuhan Rakyat Kali Sanggei, sekaligus berikan himbauan kamtibmas tentang cuaca ekstrem di perairan Laut Waropen, Sabtu (05/01/2019) pagi.
Hal tersebut disampaikan Kanit Patroli Sat Sabhara Brigpol. Piet Daud Iwanggin seusai pelaksanan Patroli Dialogis.
“Hari ini kami lakukan Patroli Dialogis, dengan sasaran aktifitas masyarakat yang kami temui sepanjang rute patroli.” Kata Kanit Patroli.
“Selain itu, kami juga menyambangi Kapal Kayu dan Speed Boat di Pelabuhan Rakyat Kali Sanggei, dan menyampaikan himbauan kamtibmas serta himbauan agar memperhatikan cuaca ekstrem di perairan Laut Waropen.” Jelas Kanit Patroli lagi.
Kanit Patroli Sat Sabhara Brigpol. Piet Daud Iwanggin juga menambahkan bahwa Patroli Dialogis ini dilaksanakan sebagai wujud pelayanan prima Kepolisian, dimana Polri hadir ditengah-tengah aktifitas masyarakat, sehingga output yang dihasilkan, yaitu sitkamtibmas yang aman, masyarakat merasa nyaman dalam beraktifitas serta terjalinnya sinergitas Polri dengan masyarakat yang berdampak meningkatnya kepercayaan masyarakat kepada Polri, khususnya Polres Waropen.(adv)