JAYAWIJAYA, Reportasepapua.com – Pemerintah Jayawijaya Menerima opini Wajar tanpa pengecualian (WTP) yang telah diraih 5 kali secara beruntun. Bupati Jayawijaya Jhon Richard Banua Mengakui jika meskipun sudah mendapat opini WTP 5 kali secara beruntun, pemerintah masih harus menindak lanjuti beberapa laporan rekomendasi yang dikeluarkan BPK.
“Seperti ditahun ini, rekomendasi yang diberikan mengenai masalah kendaraan yang ada di DPRD jayawijaya tahun 2019 yaitu anggota sudah menerima anggaran transpotasi namun masih menggunakan kendaraan dinas. ini yang menjadi rekomendasi BPK kepada Pemda Jayawijaya, sehingga kami akan berupaya untuk anggota DPRD yang lama untuk mengembalikan kendaraan dinasnya kembali menjadi aset pemerintah,” Tegas Bupati saat diwawancarai Wartawan Selasa Sore.
Bupati juga mengaku ada catatan yang diberikan dari BPK untuk melakukan perbaikan dari hasil WTP yang diraih, sehingga pemerintah akan menindak lanjuti sampai dengan 60 hari kedepan.
“Kita harus jaga beberapa rekomendasi yang diberikan seperti tata kelola Keuangan, aset daerah , karena tahun ini yang kelima kalinya kita dapatkan WTP, sehingga kedepan harus bisa lebih baik lagi untuk hasil pemeriksaan kedepan,” Tuturnya. (Yanti)