Merauke, reportasepapua.com – Ketua Bhayangkari Cabang Merauke Ny. Dr. Sandra Bulan Marpaung beserta ibu Bhayangkari dan warga masyarakat membersihkan pantai lampu satu Merauke. Rabu, 5 September 2018.
Kegiatan Bhayangkari Cabang Merauke pagi ini dalam rangka memperingati Hari Kesatuan gerak Bhayangkari ke – 66 tahun 2018 dengan Thema Bhayangkari Cabang Merauke peduli lingkungan dengan melakukan pembersihan sampah di Pantai lampu satu Merauke.
Selain membersihkan sampah di sekitar pantai lampu satu Merauke bersama warga masyarakat sekitarnya kemudian dilakukan pemberian bhakti sosial dengan memberikan 6 buah tong sampah dan puluhan alat pembersih sampah kepada warga areal pantai lampu satu Merauke.
Dikatakan saat pemberian tong sampah kepada warga, semoga dengan pemberian tong sampah ini dapat dipergunakan untuk menampung sampah rumah tangga dan alat untuk membersihkan sampah agar warga tidak membuang sampah dengan sembarangan di pantai yang indah ini, ungkap Ketua Bhayangkari Cabang Merauke.
“Saya harapkan warga jangan membuang sampah dengan sembarangan di pantainya orang Merauke ini, pantai ini sebagai objek wisata, nilai jual kepada wisatawan,” pungkasnya.
Akhirnya dilakukan pengambilan dkumentasi bersama dengan warga masyarakat lampu satu Merauke, kegiatan berjalan dengan aman dan lancar. (anto)