NETWORK : RakyatPos | ValoraNews | KupasOnline | TopSumbar | BanjarBaruKlik | TopOne | Kongkrit | SpiritSumbar | Basangek | MenaraInfo | Medikita | AcehPortal | MyCity | Newsroom | ReportasePapua | RedaksiPos | WartaSehat JetSeo
Hari Senin Tidak Ada Kasus Positif Covid-19 di Papua – Reportase Papua

Hari Senin Tidak Ada Kasus Positif Covid-19 di Papua

dr. Silwanus Sumule
banner 120x600

JAYAPURA, Reportasepapua.com Juru Bicara Satgas Covid-19 Provinsi Papua, dr. Silwanus Sumule menerangkan bahwa data perkembangan kasus Covid-19 untuk Provinsi Papua di hari Senin (15/6/2020) hingga Pukul 18:45 Wit tidak ada penambahan kasus karena sehari sebelumnya (Minggu, 14/6/20) petugas laboratorium meliburkan diri atau istirahat.

“Untuk hari ini tidak ada penambahan kasus. Namun tidak adanya penambahan kasus disebabkan oleh karena pada hari Minggu kemarin (14/6/2020-red) pemeriksaan tidak dilakukan karena sebagian besar petugas kita beristirahat,” terangnya saat rilis harian perkembangan penanggulangan Covid-19 di Provinsi Papua malam ini.

Sementara, pemeriksaan yang dilakukan di kabupaten/kota, meaki tetap dilakukan, namun datanya belum lengkap.

“Sehingga dengan demikian data hari ini akan dikumpulkan pada keesokan hari,” jelasnya.

Akan tetapi di hari Senin, ada kabar menggembirakan bahwa ada tambahan 2 kasus pasien sembuh dari Kabupaten Boven Digoel yang dirawat di RSUD Merauke.

Untuk itu dari Satgas Covid-19 Papua mengapresiasi kinerja petugas medis di RSUD Merauke sehingga 2 pasien dari wilayah adat Animha yang selama ini dirawat disana bisa sembuh.

Pada kesempatan itu Satgas Covid Papua juga memuji adanya kolaborasi kerja antar pemerintah daerah di wilayah Selatan Papua, dibawah koordinasi Dinkes Kab. Merauke sebagai kabupaten induk, sehingga penyebaran wabah disana bisa ditangani dan dikendalikan.

Pada kesempatan itu dr Sil sapaan akrabnya juga menyampaikan terkait Tim Satgas Provinsi Papua yang telah berangkat ke Wamena, Kab. Jayawijaya terkait pemasangan Test Cepat Molekuler di Wamena.

“Teman-teman Satgas sudah ke Wamena tadi untuk aktifkan TCM di sana. Jadi mungkin malam baru mereka bisa running dan kabarkan kepada saya,” ungkapnya.

Selain itu, kata Sumule, terdapat tambahan 5 kasus Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yaitu 3 dari Kabupaten Merauke, Kota Jayapura 1 orang dan Kabupaten Jayawijaya 1 orang.

Sementara Orang Dalam Pemantauan (ODP) bertambah 149 orang yaitu Kab. Merauke 11 orang, Mimika 119 orang dan Puncak sebanyak 16 orang.

Dengan demikian, per 15 Juni 2020, jumlah orang positif covid di Provinsi Papua sebanyak 1.255 orang atau masih sama dengan hari Minggu kemarin. Dimana 793 pasien sedang dalam perawatan, 447 orang dinyatakan sembuh, dan 15 orang meninggal dunia.

Sementara Orang Dalam Pemantauan (ODP) berjumlah 3.331 orang dan Pasien Dalam Pengawasan sebanyak 685. (Berti)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *