George Awi : Jembatan Youtefa Tak Bermanfaat untuk Orang Papua

banner 120x600

JAYAPURA, REPORTASEPAPUA.COM – Ketua Lembaga Masyarakat Adat (LMA) Port Numbay, George Awi mengungkapkan, jembatan Youtefa yang menghubungkan Distrik Jayapura Selatan dan Distrik Muara Tami serta Kabupaten Keerom tidak bermanfaat untuk orang Papua.

“Manfaatnya apa untuk orang Papua dengan kehadiran jembatan ini, paling orang transmigran yang merasakan manfaatnya, mereka bawa keluar hasil kebun untuk dijual di kota,” kata George setelah peresmian Jembatan Youtefa oleh Presiden Joko Widodo, Senin (28/10/2019).

Menurut George, lebih baik pemerintah mengembangkan sumber daya manusia (SDM) orang asli Papua daripada membangun infrastruktur seperti jembatan.

“Juga pengembangan usaha kecil menengah, agar orang Papua tidak hanya jadi penonton, tapi menjadi pelaku pembangunan. Kalau hanya bangun infrastruktur seperti jembatan ini, tidak dirasakan manfaatnya. Infrastruktur itu direncanakan oleh manusia, dilaksanakan oleh manusia dan dimanfaatkan oleh manusia, peran manusia itu sangat penting yaitu SDM,” ucapnya.

Seperti diketahui, Presiden Joko Widodo (Jokowi) baru saja meresmikan Jembatan Youtefa bertepatan di Hari Sumpah Pemuda. Jembatan tersebut telah menghabiskan anggaran Rp1,8 triliun. (Ananda)

Respon (3)

  1. Walah di bangun kan jembatan malah gak ada manfaat nya bagi orang Papua ….lah emang orang Papua kalau mau ke kota & berdagang mau lewat sungai….???
    Di bangunnya infrastruktur itu agar daerah Papua tidak tertinggal pembangunannya dengan daerah lain…di kasih jalan ber aspal katanya gak perlu .orang Papua gak butuh jalan ..??
    Terus maunya apa…??
    Opo enak nya Papua itu di tenggelamkan ,biar tanahnya di banjirin sama air …??
    Kan gak perlu jalan sama jembatan ..??
    Ini cara berfikirnya tak apa…saudara” kita ini…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *