Dalam Tiga Hari Terakhir, Kasus Positif Covid-19 Bertambah 15 Jadi 116

Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Pencegahan Covid-19 (Coronavirus) Kabupaten Jayapura, dr. Khairul Lie
banner 120x600

SENTANI, Reportasepapua.com – Kasus positif Covid-19 di Kabupaten Jayapura dalam tiga hari terakhir bertambah 15 orang.

Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Jayapura Khairul Lie dalam siaran pernya, Rabu (10/6/20) malam.

“Sejak Senin (8/6) malam kasus positif bertambah 5 kasus, menjadi 106 kasus. Pasien yang sembuh masih tetap 42 orang dan yang dirawat 64 orang. Sedangkan total PCR kita sampai saat ini sebanyak 1.445 dan orang dalam pemantauan (ODP) saat ini tercatat 98 orang,” katanya dalam siaran persnya yang diterima wartawan media online ini, Rabu (10/6/2020) malam.

Pada Selasa (9/6), hingga pukul 18.00 WIT, kata pria yang juga Juru Bicara (Jubir) Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Pencegahan Covid-19 (Coronavirus) Kabupaten Jayapura itu, ada tambahan lagi 9 kasus.

“Awalnya kasus positif baru pada hari ini atau Selasa (9/6) malam bertambah 2 kasus, menjadi 108 kasus. Dari 108 kasus positif tersebut, 66 sedang dirawat dan 42 orang masih tetap dinyatakan sembuh. Untuk 2 kasus positif baru ini dengan pasien pertama ini kode Y344 berjenis kelamin laki-laki dewasa, sementara untuk kedudukan kasusnya berada di BTN Bintang Timur, Kelurahan Dobonsolo, Distrik Sentani. Kemudian untuk kasus atau pasien positif kedua dengan kode Y747 juga berjenis kelamin laki-laki dewasa, yang berada di Kelurahan Hinekombe, Distrik Sentani,” katanya.

Untuk pemeriksakan Rapid Test, Pemkab Jayapura melalui Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Pencegahan Covid-19 (Coronavirus) Kabupaten Jayapura melakukan tes cepat kepada 9.401 orang di tempat-tempat yang beresiko itu kemudian yang reaktif ada 438 orang.

“Tim Promkes juga melakukan promosi kesehatan di lokasi Rapid Test, dimana mereka yang Rapid reaktif dan langsung dilakukan pengambilan PCR, serta sambil menunggu hasil PCR maka dilakukan isolasi mandiri di rumah. Tim surveilance kita etap melakukan surveilance terhadap ODP, kemudian melakukan tracing dan mencari kontak-kontak dengan kasus yang positif baru, serta melakukan Rapid Test di Dinas Kesehatan maupun di Puskesmas Sentani,” ujarnya.

“Kami juga sampaikan tambahan kejelasan tentang tambahan kasus pada Selasa, hingga pukul 20.00 WIT yang baru kami terima itu sebanyak 7 kasus positif baru. Sehingga kasus positif baru pada hari ini bertambah menjadi 9 kasus,” sambung Khairul Lie.

Tambahan 7 kasus positif yang baru diterima Selasa (9/6/2020) malam, kata Khairul, satu pasien ditemukan di BTN Matoa berjenis kelamin perempuan dewasa, satu pasien di Asrama AURI Kelurahan Hinekombe dengan jenis kelamin laki-laki dewasa, terus 4 pasien di Toladan dengan jumlah pasien 3 laki-laki dewasa dan 1 perempuan dewasa, serta satu pasien ditemukan di BTN Doyo Grand dengan jenis kelamin laki-laki dewasa.

“Dengan demikian, total kasus positif kita pada malam ini sebanyak 115 kasus,” katanya.

Sedangkan Orang Dalam Pemantauan (ODP) di Kabupaten Jayapura, saat ini berjumlah 68 orang, serta tes PCR yang sudah kita lakukan sebanyak 1.563.

Pada Rabu (10/6) malam, lanjut Khairul Lie, ada tambahan 1 kasus.

“Satu pasien positif baru ini berjenis kelamin laki-laki dewasa dan ditemukan di BTN Sereh, Sentani, Kabupaten Jayapura. Jadi, total kasus positif kita di Kabupaten Jayapura pada Rabu (10/6) malam ini sebanyak 116 kasus. Dari 116 kasus ini, 74 dirawat dan 42 yang sembuh. Dengan jumlah ODP sebanyak 58 orang, PDP 118 dan tes PCR 1.577,” tukasnya.(Irf)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *