Bawa BBM dari Serui Ke Mamberamo Raya, Kapal Pengangkut BBM Terbakar

banner 120x600

JAYAPURA, REPORTASEPAPUA.COM – Nasib sial Menimpa Kapal Motor (KM) Sumber Harapan yang mengangkut bahan bakar minyak non subsidi karena kapal ini terbakar di Pelabuhan Kasonaweja, Kabupaten Mamberamo Raya, Jumat (12/4).

Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Ahmad Mustafa Kamal saat diwawancarai reportasepapua.com Mengatakan  belum mengetahui  penyebab pasti kebakaran itu, namun dalam kejadian itu tidak ada korban jiwa.

“Kasus kebakaran kapal yang membawa BBM Industi dari Serui Kabupaten Yapen itu kini dalam penanganan oleh Sat Reskrim Polres Mamberamo Raya guna mengetrahui penyebab pasti kebakaran tersebut selain itu juga para anak buah kapal telah diamankan guna dimintai keterangan,” Katanya.

Kamal menjelaskan kebakaran itu terjadi pada pukul 03.20 WIT, dimana menurut keterangan anak buah kapal (ABK) sebelum terjadi kebakaran saksi sempat mendengar ledakan.

“Saat itu para saksi sedang tidur tiba-tiba saksi mendengar bunyi ledakan setelah itu keluar untuk mengecek ternyata api sudah membesar di depan kapal, kemudian saksi berusaha untuk memadamkan api dengan air namun api tambah membesar,” jelasnya.

Lanjut Kamal, Warga masyarakat yang kesulitan memadamkan api langsung mengabila langkah dengan memotong tali kapal untuk dibiarkan hanyur guna mengantisipasi api merembet ke pemukiman warga.

“Karena Api semakin besar dan sulit dipadamkan sehingga masyarakat memotong tali pengikat kapal dan kapal tersebut hayut dalam keadaan api masih menyala. Api merambat ke bagian depan kapal tiga samudara milik H. Idris yang ada di belakang, namun dengan cepat diselamatkan sehingga hanya bagian depan kapal tersebut yang terbakar,” tuturnya.

Mantan Wakapolres Depok ini pun menambahkan atas musibah itu pemilik kapal yang diketahui bernama Rasid (38) mengalami kerugian hingga ratusan juta Rupiah.(redaksi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *